Berita

     HMJ PIAUD FTIK IAIN Pekalongan baru saja mengadakan kegiatan pengabdian masyarakat di KB Cepoko Legokcikik Bojong. Kegiatan pengabdian masyarakat yang menjadi salah satu program HMJ PIAUD ini membuat mahasiswa PIAUD antusias untuk mengikutinya. Kegiatan pengabdian masyakarat diikuti oleh 30 mahasiswa PIAUD dengan pelaksanaannya dimulai dari bulan Maret hingga Mei 2022.

Pekan Olahraga dan seni (PORSENI) IAIN Pekalongan tahun 2022 telah selesai diadakan dan menghasilkan prestasi besar untuk dua mahasiswa PIAUD FTIK IAIN Pekalongan. Perhelatan Porseni terselenggara dari Kamis (19/5/2022) hingga Sabtu (21/5/2022) dengan mengusung tema “Membudayakan Sportivitas, Harmoni, dan Prestasi Kampus yang Lebih Kompetitif dan Terkemuka di Tingkat Nasional maupun Global”.

PIAUD FTIK IAIN Pekalongan mengadakan KKL sebagai program wajib untuk mahasiswa FTIK IAIN Pekalongan. KKL kali ini diadakan dengan kunjungan langsung ke Bandung dan Bogor Jawa Barat setelah dua tahun KKL dilaksanakan dengan sistem daring. Setelah melakukan kunjungan di SEAMEO CECCEP, mahasiswa PIAUD FTIK IAIN Pekalongan melakukan kunjungan ke CV. Omocha Toys yang merupakan pabrik alat permainan edukatif yang berlokasi di Bogor, Jawa Barat.

We use cookies to improve our website. Cookies used for the essential operation of this site have already been set. For more information visit our Cookie policy. I accept cookies from this site. Agree